Di awal-awal kehidupan kalian ... Dimana jalan yang akan ditempuh, insya allah masih panjang ... Jangan pernah lupa untuk sesekali menengok ke belakang, kenangan-kenangan yang nantinya menjadi bekal untukmu melangkah di masa datang ...

 
Friday, June 23, 2006
Alle Gute Dinge sind Drei ...
 
Itu pepatah Orang Jerman, yang artinya kurang lebih "Segala sesuatu yang baik itu jumlahnya Tiga". Sebetulnya Paham itu tidak dianut oleh Papah dan Mamah. Hanya saja ketika kemudian Rejeki yang datang jumlahnya Tiga, Ya disyukuri dan disambut dengan gembira.

Maka lahirlah aku, Zahra namaku. Terlahir ke dunia pada tanggal 7 Desember 2005 (Entah kenapa Rejeki Papa dan Mama selalu datang di Awal Bulan Desember . . . Mungkin supaya adil, Kakak Illa, Aa Reyhan dan aku lahir di Bulan Desember . . . dan tanggalnya pun berdekatan. Kakak tanggal 10, Aa tanggal 20, Aku tanggal 30 ... eits bukan aku lahir tanggal 7, padahal kalau lahir tanggal 30 kan cuocuok... anak ke-1 lahir tanggal 10, anak ke-2 lahir tanggal 20, anak ke-3 'mestinya' yaa... tanggal 30, tapi toh aku hepi-hepi aja dilahirkan tanggal 7).

Jika kehamilan kakak Illa ditunggu-tunggu, jika kehamilan Aa Reyhan direncanakan dengan matang, maka kehamilan Mamah yang ke-3 sungguh merupakan kejutan buat Papa dan Mama. Karena Mereka merasa sudah cukuplah punya seorang gadis cilik dan seorang jagoan ditengah-tengah mereka. Sehingga ketika Maret 2005, Mamah mulai pusing-pusing dan mual-mual, maka kecurigaan diarahkan pada penyakit 'Maag'. Malah sempat - sempatnya Mamah minum obat bebas untuk me-handle penyakit 'maag'-nya ini. Untungnya obat itu hanya sempat diminum 2x, ketika kemudian Mamah sadar, bahwa 'tamu' yang seharusnya tiap bulan datang, sudah lama tidak muncul-muncul. Tentu saja tidak muncul, kan tamu itu aku halangi untuk datang .... hi...hi..hi

Lilypie 1st Birthday Ticker

posted by Amalia @ 2:54 PM  
0 Comments:
Post a Comment
<< Home
 

Daisypath Ticker

   
 

Our Birthday :
 
Lilypie 6th to 18th Ticker
 
Lilypie 5th Birthday Ticker
 
Lilypie 2nd Birthday Ticker
About Me

Amalia
Bandung, Indonesia
a Wife, Mother of 3 children, an Employee


See my complete profile
Previous Post
Archives
Shoutbox


Free shoutbox @ ShoutMix

My Family
Coretan Naila
Links
Powered by

Free Blogger Templates

BLOGGER
Free Shoutbox Technology Pioneer

since 06/10/06
Counter
Counter